KEBUMEN, Times7.id, – DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Kebumen, terus bergerak dengan menggelar Konsolidasi Pemenangan Pilkada Serentak 2024 di 7 Daerah Pemilihan (Dapil).
Konsolidasi digelar di Dapil 7 yang meliputi Padureso, Prembun, Bonorowo, Mirit dan Ambal. Untuk memenangkan pasangan calon (Paslon) Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi-Taj Yasin dan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kebumen, Lilis Nuryani Fuad-Zaeni Miftah, di RM Bu Aas Prembun, Kamis (3/10/2024).
Ketua DPC Gerindra Kebumen, Solatun menyampaikan Partai Gerindra dengan kekuatan penuh siap menggerakkan semua kader dan tim sampai tingkat rukun tetangga (RT) untuk kemenangan pemilihan kepala daerah yang diusung Partai Gerindra.
“Untuk seluruh kader sampai ke tingkat RT ada akan digerakkan untuk memperkuat Tim Pemenangan di akar rumput. Dengan kekuatan penuh Partai Gerindra Kebumen siap memenangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin dan Lilis-Zaeni dalam kontestasi Pilkada serentak, 27 November 2024 mendatang,” tegas Solatun.

Solatun menambahkan, sesuai arahan Partai Gerindra, melalui kader-kader dan seluruh tim sampai tingkat RT untuk menyampaikan visi misi dan program kerja para calon baik gubernur dan bupati langsung ke masyarakat.
“Ngopeni, Nglakoni untuk Jawa Tengah dan Ngayomi, Ngayemi serta Ngayahi untuk Kebumen kembali Beriman. Pada intinya apa yang sudah ada akan dipertahankan dan akan ditingkatkan, serta apa yang belum akan ditambahkan,” tandasnya.
“Partai Gerindra punya pengalaman menang pada Pemilihan Presiden (Pilpres), Ketua Umum kita Prabowo Subianto jadi Presiden RI terpilih. Makanya besok pada tanggal 27 Nopember 2024 seluruh Kader Gerindra sampai tingkat RT harus siap mengawal Ahmad Luthfi dan Lilis,Zaeni sampai menang,” tambah Adi Pandoyo, Wakil Ketua Tim Pemenangan Lilis-Zaeni, dalam sambutannya.
Pada kesempatan tersebut Adi Pandoyo juga berpesan agar para kader Gerindra tidak lengah dan jangan merasa menang sebelum bertempur. “Jangan lengah, jangan merasa menang sebelum tempur, kita harus solid,” ucapnya.
Adi Pandoyo didepan para Kader, PAC dan Ranting Partai Gerindra Kebumen lanjut dengan penyampaian visi misi Lilis-Zaeni, yakni membuat warga Kebumen sejahtera dan lebih maju.
Ia juga menyebutkan, bahwa program yang fokus pada pembangunan infrastruktur jalan yang merata hingga ke pelosok desa, pendidikan, kesehatan, pertanian dan UMKM.
“Pada pokoknya, semua program yang baik akan diteruskan dan yang kurang akan disempurnakan oleh Lilis-Zaeni,” kata Adi Pandoyo.
Pihaknya berharap di masa kampanye ini, seluruh elemen partai mulai struktural, kader partai mulai dari PAC hingga Ranting bisa melaksanakan dan mensosialisasikan berbagai program yang dilaksanakan pada masa yang akan datang.
“Harapan saya bagaimana program kerja unggulan dari calon gubernur Ahmad Luthfi-Taj Yasin, calon bupati Lilis-Zaeni itu tersampaikan ke masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan konsolidasi pemenangan pilkada Partai Gerindra Kebumen ini dihadiri oleh pengurus, kader, PAC dan Ranting serta anggota DPRD Kebumen, Dapil 7 Fraksi Gerindra, Bambang Parjo.(*)